Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia

Bonsai memang tanaman spesial. Sebab, penggemarnya pun kebanyakan dari kalangan seniman atau elite. Namun saat ini, image kalau bonsai tanaman mahal itu sebaiknya dihapus. Pasalnya, bagi Anda yang tinggal di daerah pun dapat jadi anggota penggemar bonsai, meski tak harus memiliki bonsai. Kok bisa?

Foto:Ledanta Nursery 

Kini, hal itu bisa dibuktikan dalam salah satu visi berdirinya Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI). “Dalam sosialisasinya, kiprah PPBI tak hanya ada di pusat, tapi juga membaur ke daerah-daerah. Sebab, masing-masing daerah mempunyai potensi yang harus dikembangkan, sehingga di lain sisi juga sebagai pemberdayaan masyarakat terhadap hasil alam, khususnya tanaman yang potensi untuk bonsai,” kata Ketua PPBI cabang Tuban, Munasir.

Seperti PPBI Tuban yang sudah berdiri dua tahun lalu ini, kehadirannya dapat sambutan hangat dari masyarakat. Terlebih bagi para penggemar tanaman bonsai. Uniknya, masih kata Munasir, dalam PPBI ini hanya mengenal istilah penggemar bonsai. Sebab, makna penggemar ini milik universal, meski anggotanya sebagai kolektor, penghobi ataupun pebisnis. Itu dilakukan untuk men-seragamkan para anggota. Jadi, tak ada kecanggungan satu sama lain.

Selain mengajak masyarakat untuk berperan serta dalam budidaya bonsai, PPBI juga ingin melakukan sosialisasi yang sifatnya lebih mendekatkan diri dengan masyarakat. Misalnya, dengan melakukan diskusi ataupun penyuluhan yang berkaitan dengan tanaman bonsai, sehingga secara tak langsung akan menciptakan rasa kekeluargaan.

munasir-baju-putih-kanan-dan-pengusur-ppbi.jpg

Munasir (baju putih) kanan & Pengurus PPBI

Untuk jadi anggota PPBI pun tak serumit yang dibayangkan. Munasir mengatakan, kalau Anda yang hanya gemar bonsai, meski tak memilikinya, tetap bisa gabung dalam PPBI. Sebab dalam rangkaian programnya, setiap anggota PPBI bisa saling bertukar pikiran dengan anggota lain. Adapun kegiatan seperti even pameran, kontes ataupun penyuluhan dilakukan untuk mendongkrak motifasi petani bonsai.

“Orang dengan kemampuan ekonomi minim pun dapat jadi anggota PPBI. Syaratnya hanya satu, suka dengan bonsai. Perspektif suka itu tak selalu harus memiliki. Ya syukur, kalau kesukaan itu berbuntut pada memiliki atau membuat bonsai. Tak susah kok untuk terlibat dalam PPBI ini. Sebab, di sini juga kita bisa saling tukar informasi dan ilmu. Itulah yang membuat PPBI kental dengan nuansa kekeluargaan,” ujar pria pensiunan TNI ini.

Universal

Sifat universal inilah yang akhirnya menghilangkan pemikiran salah di tengah masyarakat tentang penggemar bonsai yang dicap sebagai tanaman orang kaya. Seperi halnya di Tuban, bonsai bisa jadi peluang usaha yang cukup potensi. Disamping sebagai penghasil bakalan bonsai yang berkualitas, masyarakatnya juga memanfaatkan kesempatan ini sebagai tambahan ekonomi. Bahkan ada beberapa desa yang mata pencahariannya dari pengrajin ataupun petani bonsai.

Disamping itu, PPBI juga menggalakkan program yang berkaitan dengan lingkungan, seperti penanaman kembali hutan gundul. Ajakan ini merupakan suatu bentuk kepedulian terhadap ekosistem hutan. Banyaknya pembalakan hutan secara liar hanya untuk kepentingan pribadi, tentu sangat merugikan. PPBI juga tak hentinya mengajak anggotanya untuk melakukan penanaman kembali sebagai pengganti pohon yang telah diambil.

Selain itu, PPBI sendiri juga tengah gencar untuk sosialisasi budidaya bonsai dari pembibitan, seperti Tuban dengan budidaya bibit kawistanya. Giatnya PPBI daerah dalam program sosialisasi ini jugalah yang jadi faktor keberhasilan membangun eksistensi tanaman bonsai. Tak heran, jika PPBI mempunyai target untuk menunjukkan karya bonsai lokal pada khalayak dunia. [santi]

Link Terkait:

67 thoughts on “Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia”

  1. saya penggemar bonsai
    dari kecil saya suka banget melihat tanaman yang unik satu ini
    menurut saya pribadi orang yang menggemari sekaligus merawat bonsai miliknya bagaikan mempunyai karismatik tersendiri….
    oleh karena itu saya suka banget sama bonsai dan saya pingin gabung dalam PPBI
    makasih…..
    hidup BONSAI

  2. Gak sperti tanaman hias lain yg memiliki musim, bonsai mmg gak ada matinya. Bonsai never die lahhhhhh

  3. kami penggemar bonsai di daerah kabupaten subang ingin mendirikan perhimpunan bonsai.bagaimanacara nya untuk bisa bergabung dengan PPBI??syarat-sayarat apa yang musti kami penuhi.terimakasih.

    untuk organisasi yang jelas haru mempunyai AD/ART yang berasal dari cabang diatasnya…disini untuk subang kalau gak salah masuk ke jawa barat yaa????jadi kontak PPBI jabar terlebih dahulu untuk koordinasi

  4. Aku baru mengenal bonsai setelah memiliki beberapa Pohon, aku tinggal di Cirebon dan ingin lebih mengenal tentang Bonsai. Keinginan aku agar bisa masuk PPBI dan bisa sering dengan senior2 yang mempunyai pengalaman tentang Bonsai, gimana caranya ya?

    coba kontak di sini 0811308827 salah satu anggota ppbi sidoarjo
    dan tanyakan informasi PPBI di cirebon, kami yakin pasti beliau tahu

  5. saya penggemar bonsai mulai tahun 1993 s/d sekarang dan belum pernah jadi anggota, menurut saya mengurus bonsai sama dengan mengurus anak kandung. Saya ingin bergabung dengan komunitas lainnya dan saya berdomisili di palembang, bagaiman caranya. Terimakasoy

  6. Saya penggemar bonsai, saya ingin berhubungan dengan penggemar bonsai di Semarang. Siapa yang dapat membantu menghubungkan dgn penggemar bonsai di Semarang dan sekitarnya. Terima kasih.

  7. Dear Pak

    Saya tinggal di BSD
    Bagaimana cara bergabung dgn komunitas ini…
    Mohon infonya…

    terima kasih
    salam,
    Sigit sadewo

    kontak wawang sawala 081615242635

  8. BONSAI STIGI BONSAI STIGI BONSAI STIGI… Bagi yang memahami dan menginginkannya, saya hendak berbagi, solusi murah namun jumlahnya sedikit– Rudy harvest 08161331312

  9. Saya pemula di dunia bonsai dan masih hrs banyak belajar dari pakar2 bonsai. Ini juga ada beberapa koleksi bonsai saya. Mohon tanggapannya ya, plz…

  10. mohon tanggapan lebih baik yang mana? bosai yang acak acakan dan jauh dari kesan bonsai jadi, tapi di kasih bendera hijau ( biar para pemula tambah cinta bonsai ) atau lebih baik bonsai yang acak acakkan dan jauh dari kesan jadi, tidak di kasih bendera hijau ( biar para pemula tau mana bonsai yang baik meskipun menyakiti pemula) soalnya baru baru ini di kota aku diadakan kontes dan 97%nya mendapat bendera hijau meskipun bonsainya acak acakan dan jauh dr kesan jadi, terima kasih atas tanggapannya

  11. Tersedia pupuk super untuk tanaman hias anda, terbukti efektif dan praktis untuk home gardening.
    Klik: /iklan/index.php?option=com_registration&task=activate&activation=e3c26b8a807aa895020a10e6a2c34c50

  12. Tahniah saya ucapkan kepada perkumpulan penggemar bonsai indonesia.Bonsai suatu seni yang unik dan mengambil masa yang lama untuk disempurnakan.Salam perkenalan dari saya.Persatuan Seni Bonsai Kelantan Malaysia.Kami ingin berkongsi maklumat dan ilmu pengetahuan dengan saudara semua pencinta bonsai diindonesia,Saudara-saudara sekalian bolehlah melawati blog kami di http://bonsaikita.blogspot.com segala komen dan tunjuk ajar dari saudara pencinta bonsai indonesia kami alu-alukan

    hidup bonsaiiiiii

  13. Salam kenal semua para penggemar bonsai

    Saya punya 3 bonsai dirumah, ketiganya jenis beringin. Mohon bantuan informasinya dari semua penggemar bonsai, bagaimana membuat tanaman tersebut berdaun rimbun? dan batang utama diameternya menjadi besar. Karena ketiga pohon tersebut sempat tidak terawat selama 5 tahun, karena saya tugas di luar kota. Sepertinya pohon tersebut marah dengan saya kali ya…..

    Terimakasih…..
    Atas jawaban dan partisipasinya

    untuk membuatnya rimbun coba teknik penyuburan seperti menaikkan tanah atau pot dipendam dalam tanah agar akar bisa mencari nutrisi lebih. hindari mejmindahkan pot sebab resikonya bisa mati

  14. Mas, Teddy Boy klo ke Indramayu Mampir rekan rekan indramayu senang sekali style bonsai anda mungkin anda bisa mengoreksi koleksi – koleksi kami atau sekedar minum teh….. ditunggu ya di Indramayu…bye.

  15. salam kenal,
    saya masih sma kls 3,saya mau tanya bonsai bagus atau tidak buat masa depan karena saya pingin hobi sekaligus jadi pekerjaan?

  16. salam
    saya pengen belajar lebih banyak ttg teknik dasar bonsai, sampai saat ini sy sudah mengkoleksi 10 buah bonsai tapi rasanya
    belum puas dengan penampakan bonsai saya. itu yang membuat saya ndak pd
    kalo mo ikut kontes. Help dong komunitas pebonsai untuk denpasar

  17. mengapa daun boksus saya mengering? dimulai dari ujung daun kmudian mnjalar ke arah tangkai. mohon masukan dari teman2 semua

  18. salam bahagia selalu teman2 bonsai

    saya memiliki bonsai bambu kuning 4 buah
    dijual dg harga berkisar 250.000 – 2.500.000
    bagi pecinta bonsai bisa hubungi saya di jakarta timur, matraman hp 70525144

  19. saya adalah penggemar bonsai dari Sragen, dan saya masih pemula, saya ingin belajar lebih banya tentang bagaimana merawat dan agar bonsai bisa cantik untuk dilihat

  20. salam kenal semua para penghobby BONSAI
    saya adalah penggemar BONSAI saya ingin sekali belajar bagaimana caranya membuat, merawat, mempercantik BONSAI……
    kalau teman-teman semua ada yang tinggal diSragen saya kepengen mau main ketempat saya………..
    hub: ione 086229950101

  21. saya pengemar tanaman termasuk tanaman bonsai, saya pengen tau bagaimana cara membuat dan mendapatkan bonsai yang bagus..

  22. Saya dan rekan rekan Penggemar Bonsai pd tgl 5 s/d 9 agsts 2009 melksanakan kontes bonsai yg diikuti sebanyak 150 peserta dgn jumlah bonsai 185 btg. karena banyaknya penggemar bonsai yang ikut, maka kami sepakat mendirikan wadah, Persatuan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Kabupaten Indragiri Hulu. Berkaitan dgn itu kami mengharapkan informasi lebih lanjut tentang organisasi PPBI Pusat.

  23. Salam kenal bagi rekan2 pencinta bonsai
    saya pemula bagaimana caranya ingin membeli bakalan bonsai yg harganya bisa miring/murah dan sekalian foto2nya agar sy bisa memilih ( kalau bisa yg banyak jenisnya )
    Terima kasih tolong email ke http://keldisyah@yahoo.co.id atau Hub. saya di No Flexi 021-70330055, 021-4202500

  24. salam berkreatifitas
    saya penggemar bonsai yg baru mula.dri thn 2005 kemarin saya berusaha mengumpulkan bermacam jenis bonsai..
    yg saya punya,sepreh,jeruk kikit,asam,hokiante,jambu.kesemua ini tumbuh dgn suburnya.yg saya ingin tanyakan saya gk bisa membentuknya menjadi yg bagus.sehingga sekarang saya gk pernah memotongnya.bagaimana selanjutnya seandainya ingin bergabung dngan ppbi gimana caranya.saya berada di blitar.trimakasih atas bantuanya

  25. salam kenal aku mulai gemar bonsai krn tanaman ini di cptakan dgn kreativitas..mohon bimbingan nya buat bonsai saya berniat pengen buat bonsai mohon petunjuk nya

  26. hidup bonsai….bonsai tetap kita ciptakan buat keindahan, tetapi jangan lupa kasih hak juga buat pohon-pohon untuk tumbuh besar, buat penghijauan, sebisa mugkin punya bonsai satu diwajibkan menanam pohon penghijauan satu. oke…

    hidup bonsai sedayu

  27. saya penggemar bonsai mohon bantuan bagaimana cara- cara untuk merawat dan membentuk bonsai.kebetulan saat ini saya mempunyai pohon stigi.txs

  28. Salam.
    Saya gembira bahwa wadah penggemar bonsai sudah ada dan sedemikian telah berkembang. di kota kami pun Lubuklinggau saat ini berkembang secara dinamis dengan ciri tanaman SERUT KALIAGE, yang berbeda jenis dengan serut pagar.
    Insya Allah 1 atau 2 tahun mudah2an kami bisa ikut meramaikan dunia per BONSAI an Indonesia

  29. Dirumah ada sekitar 40 bonsai yang sudah jadi dari jenis Beringin, Murbay, asem dll. Hadiah dari kaka saya di Ungaran-Semarang

    Tapi perawatannya saya tidak mengerti (cuma siram air tiap pagi dan sore). Ada beberapa yg sudah mati dan ada yg kena penyakit kutu, daun warna putih dan rontok.

    Sekarang saya ingin benar2 belajar perawatan bonsai yang ada. Mohon kepada para senior yang tinggal di Wilayah III Cirebon bisa berbagi. (Saya tinggal di Jl Majalengka B6 No.7 Kompleks Nuansa Majasem – Cirebon)

  30. saya suka sama bonsai… dan baru saja punya dua koleksi mame dan jeruk kingkit… tapi saya ingin sekali mengetahui dan belajar lebih banyak lagi tentang bonsai…
    btw untuk jadi anggota PPBI bagaimana caranya?
    saya tinggal di kota batam, thx.

    my e-mail: whitesandbg@yahoo.com

  31. salam bonsai
    saya kebetulan punya stegi yang saya ambil langsung dari kepulauan natuna akan tetapi stegi yang saya ambil banyak yang kering padahal tanah yang saya gunakan adalah pasir pantai karna stegi yang saya dapat di antara karang marmer,saran obat apa yang bagus agar stegi dapat tumbuh sehat….(nugrohoanjun@yahoo.co.id)

  32. lam knl dan bahagia slalu,saya penggemar bonsai tapi blm memiliki bonsai,pengen punya,belajar,menikmati hasil silaturahmi PPBI minta gmna cara bergabung dgn resmi minta tip dan triknya dong,trims

  33. Salam kenal,sy… mempunyai macam koleksi bonsai!,serut,anting putri ,sisir,wareng,cendrawasih,dll.Saya ingin ikut bergabung dengan PPBI gimana caranya,mohon bantuanya?.Sya tinggal di kota Tangerang Selatan,semoga PPBI tetap hijau dan semakin indah……!?.Trima kasih…..

  34. salam bonsai,sy termasuk penggemar bru sy ingin bergabung dgn ppbi.kira2 siapa ya yg bs sy hub. Sy tnggal di pabuaran subang

  35. Salam bonsai, sy salut bgt ma bonsai tp kalo sy mau repoting bonsai bakalan slalu mati apa sebab? Apa ga pas cara repoting?

  36. Salam Bonsai,saya termasuk Pengemar Barang Alami Termasuk Bonsai,Bisa Bergabung Dan Kasih Saran Nya,Saya Tinggal di Prumnas Nikan Jaya A.8

  37. mau tanya….
    ap d lamongan ada perkumpulan bonsai………..???

    soalnya aq ingin blajar

  38. mas,, ak dari dulu suka tanaman hias,tp ak masih buta tentang perawatan,,dan budi daya .. Apa lagi masalah bonsai… Pengen bgt nih budi daya bonsai,, ,, cara membuwat di nol,, ituh gimanh biar akar dan tumbuhan y bisa indah dan bgus sihh,, makasih ,, mas and ibu ataw tante,,, mumpung jam sekolah brgkt dan pulnag y cukup laah waktu bwt merawat y,,

  39. Asalamuallaikum,slm kenal saya ingin gabung di group yg bpk pimpin.
    Nama sy adam yono dari pulau tunda serang banten.

  40. Salam Bonsai …………sy suka sekali bonsai ta bgmn caranya utk memperbesr batang yg cepat ? demikian mudah-mudahan ada jawabannya tolong search ke email sy s4mbaspare@yahoo.com.
    demikian terimakasih atas bantuannya kepada sesama pencinta bonsai

  41. Sya pcnta tanaman,trutama bonsai,sya pngn gbng untk nambah ilmu smbl blajar sm yang lbh master,untk daerh kepri ad ga’,mohn masukannya.
    Trim’s.

  42. saya dari kabupaten pati .mendaftar di ppbi cabang pati jawa tengah .tapi kenapa kartu anggota sudah 1 tahun lebih belum jadi.
    untuk kuota dan iuran sudah lunas. ,mohon infonya.
    banyak tema2 yang daftar bareng tapi belum jadi

Leave a reply to ceming Cancel reply